Adminduk Perlu Dikelola dan Diperbaharui Secara Periodik.

TubabaQu.id : Panaragan – Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat Drs. M.Firsada, M.Si membuka Sosialisasi Peningkatan Sinergitas terhadap Pemanfaatan Data Administrasi Kependudukan  diingkup Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat, Rabu (31/5/2023) di Aula Lantai III, Kantor Bupati, di Panaragan.

Dalam sambutannya, M.Firsada mengatakan Administrasi kependudukan (Adminduk) adalah sebuah sistem yang paling penting dalam pemerintahan suatu negara.

“Oleh karenanya Adminduk perlu dikelola dan diperbaharui secara periodik.” katanya

Data dan informasi yang valid mengenai kependudukan terus Pj. Bupati,  dipergunakan untuk hal yang penting dan krusial, seperti pembuatan kartu identitas, pemilihan umum dan pelayanan publik serta pelayanan umum lainnya.

Dalam era kemajuan tekhnologi informasi saat ini, proses digitalisasi dan komputerisasi, merupakan dua hal tak terpisahkan dalam Adminduk.

Sehingga menurut M.Firsada memungkinkan proses data yang lebih cepat, akurat dan efisien.

“Digitalisasi memungkinkan memproses data lebih cepat, akurat dan efisien” terang dia.

Pendampingan Hukum

Drs.A. Hariyanto – Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Tulang Bawang Barat

Sementara sebelumnya Kepala Dinas kependudukan dan pencatatan sipil (Dukcapil) Tulang Bawang Barat Drs. Ahmad Hariyanto dalam laporannya mengatakan, diselenggarakannya Sosialisasi dalam rangka, meningkatkan sinergitas dengan kejaksaan negeri Tulang Bawang Barat dalam rangka pendampingan hukum terhadap dampak penyalahgunaan data administrasi kependudukan.

“tujuan dari pelaksanaan kegiatan pada pagi hari ini adalah yang pertama dalam rangka pendampingan hukum terhadap dampak penyalahgunaan data administrasi kependudukan.” katanya.

Selain itu, kegiatan ini juga  sebagai sarana agar seluruh  Kepala Tiyuh, Lurah dan Camat dapat menyampaikan berbagai informasi seputar dokumen kependudukan kepada masyarakat didaerahnya.

Diketahui, peserta Sosialisasi sebanyak 219 orang, terdiri Kepala OPD, Camat, lurah dan Kepalo Tiyuh serta operator Tiyuh SE Kabupaten Tulang Bawang Barat, sebagai mitra Disdukcapil.(**).


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *