“Lewat TubabaQu Sehat, Wabup Tubaba Ajak Warga Jaga Kesehatan dan Kebersihan Lingkungan”

TubabaQu.id – Dalam rangka meningkatkan kesehatan masyarakat serta mendekatkan layanan kesehatan hingga ke tingkat tiyuh, Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) kembali melaksanakan program Pemeriksaan dan Pengobatan Gratis TubabaQu Sehat. Kegiatan ini digelar serentak di seluruh Tiyuh se-Kabupaten Tubaba, salah satunya bertempat di Balai Tiyuh Margodadi, Kecamatan Tumijajar, pada Selasa, (16/12/25).

Wakil Bupati Tubaba, Nadirsyah, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya upaya pencegahan sebagai langkah awal dalam menjaga kesehatan. Menurutnya, kesehatan tidak hanya dipengaruhi oleh pengobatan, tetapi juga oleh cara setiap individu mengelola pikiran dan kebahagiaan dalam kehidupan sehari-hari.

“Lebih baik mencegah daripada mengobati. Kuncinya adalah bagaimana kita mengelola pikiran kita. Walaupun urusan terasa rumit, sempatkan untuk berbahagia. Saat kita bahagia, sering bercanda dan tertawa, tubuh akan memproduksi hormon endokrin yang membantu menjaga kesehatan,” ujar Nadirsyah.

Selain menekankan pentingnya kesehatan mental, Wakil Bupati juga mengajak seluruh masyarakat untuk peduli terhadap kebersihan lingkungan. Ia menegaskan bahwa lingkungan yang bersih merupakan faktor penting dalam menciptakan masyarakat yang sehat.

“Mari kita bersama-sama bergotong royong membersihkan lingkungan, terutama siring dan sampah plastik. Kepentingannya bukan untuk kepala tiyuh atau wakil bupati, tetapi untuk masyarakat itu sendiri. Ketika lingkungan bersih dan sehat, manfaatnya akan dirasakan langsung oleh warga,” tambahnya.

Nadirsyah juga mendorong peran aktif Kepala Tiyuh dalam menggerakkan masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan secara berkelanjutan. Ia berharap sinergi antara pemerintah tiyuh dan masyarakat dapat terus terjalin demi menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman.

Menutup sambutannya, Wakil Bupati mengajak masyarakat yang telah hadir untuk menyampaikan informasi kepada warga lainnya agar dapat memanfaatkan layanan pemeriksaan dan pengobatan gratis tersebut. Pelayanan kesehatan akan terus dibuka hingga seluruh masyarakat yang datang mendapatkan pelayanan.

Program TubabaQu Sehat ini merupakan bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Tubaba dalam mendekatkan layanan kesehatan kepada masyarakat serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya hidup sehat, baik dari sisi fisik, mental, maupun lingkungan.

Rilis By Dini Amrina

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *