Dapat Dorong Perkembangan Industri Kreatif

TubabaQu : Jembrana – Presiden Joko Widodo menghargai upaya yang dilakukan  Pemerintah Kabupaten Jembrana didukung Pemerintah Provinsi Bali untuk pengembangan kain tenun dan songket di wilayahnya.

Usai meninjau Sentra Tenun Jembrana, Kamis (1/2/2023), Jokowi menilai, upaya yang dilakukan oleh pemerintah kabupaten Jembrana ini dapat mendorong perkembangan industri kreatif, terutama industri buatan tangan, untuk dapat berkembang.

“Termasuk adanya imbauan pemerintah untuk mengenakan kain tradisional khas Bali setiap Selasa dan busana adat setiap Kamis yang dituangkan dalam pergub (peraturan gubernur)”

Melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden Kepala Negara juga menyampaikan apresiasi atas sambutan yang diberikan oleh masyarakat Jembrana pada kunjungan pertamanya ke kabupaten ini.

Untuk diketahui, sentra Tenun Jembrana eks  terminal cargo Jembrana dibangun dengan anggaran Bantuan Keuangan Khusus -BKK-Provinsi Bali, diharapkan mampu menampung seluruh kerajinan tenun dan produk UMKM yang ada di Kabupaten Jembrana.(@Ng).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *