Novriwan Tinjau Pemeriksaan dan Pengobatan Gratis di Tubaba

tubabaqu.id – Bupati Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Novriwan Jaya S.P meninjau pemeriksaan dan pengobatan gratis Tubaba Q Sehat di Kelurahan Tiyuh Daya Asri, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tubaba. Selasa, (22/04/2025).
Progam pemeriksaan dan pengobatan gratis ini dimulai sejak 20 Maret 2025 sebagai salah satu progam prioritas bupati Tubaba.
Dalam tinjauannya, Novriwan menghimbau agar masyarakat yang sudah datang untuk mengajak saudara ataupun keluarga yang lain dalam pelayanan pengecekan dan pengobatan gratis.
” Untuk ibu- ibu yang sudah datang dari awal, diajak bapak, anak ataupun keluarga yang lain. Progam ini akan terus berjalan dan akan diadakan kembali” ucapnya.
Selain himbauan, dirinya juga menambahkan beberapa informasi yang menjadi progamnya.
” Saya menambahkan informasi bahwa kita jangan membuang sampah sembarangan. Adanya sampah plastik ini akan dipilah dan bisa dibuat progam seperti Tiyuh Pulung Kencana yang dimana sampah plastik bisa dijual untuk biaya BPJS Kesehatan masyarakat kurang mampu” pungkasnya.
Selanjutnya, dia menyampaikan pesan dari Gubernur Lampung adanya progam pemutihan pajak bermotor yang akan dimulai dari bulai Mei.
Rilis By Ananda Ericka